RAPAT KERJA HMJ MATEMATIKA PERIODE 2021 BERSAMA DOSEN MATEMATIKA UIN WALISONGO SEMARANG
(Jum’at,
09/04/21)-Himpunan Mahasiswa Jurusan Matematika UIN Walisongo Semarang
melaksanakan Rapat Kerja (RAKER) yang akan dijadikan sebagai langkah awal dalam
penentuan program kerja yang akan dilaksanakan selama kepengurusan satu periode
kedepan. Rapat kerja dilaksanakan secara
daring melalui platform Google Meeting pada Jum’at, 9 April 2021 dan dimulai
pukul 15.20 WIB sampai selesai (sekitar pukul 17:30 WIB). Acara ini dihadiri
oleh seluruh Pengurus HMJ Matematika periode 2021 serta ketua jurusan
matematika UIN Walisongo Semarang dan para dosen pembimbing. Antusiasme
pengurus HMJ Matematika untuk mengikuti acara ini dapat dikatakan cukup tinggi,
ini terlihat dari peserta yang hadir mencapai 90% dan ketepatan waktu para
peserta sangat baik sehingga acara dapat berjalan sesuai jadwal yang telah
dibuat dan berakhir dengan tepat.
Kegiatan
Rapat Kerja HMJ Matematika ini dimaksudkan untuk membentuk program-program
kerja HMJ Matematika selama satu periode kepengurusan kedepan.
Diharapkan selama periode kepengurusan HMJ Matematika 2021 akan tercipta
berbagai kegiatan yang bermanfaat tidak hanya dalam lingkup mahasiswa tetapi
juga masyarakat luas. Serta diharapkan untuk kepengurusan
HMJ Matematika 2021 ini, dapat meningkatkan program kerja dari pada
tahun 2020 yang lalu.
Acara
ini berlangsung dengan lancar dengan dimulai dengan pembacaan ayat suci
al-qur’an oleh dilanjutkan dengan sambutan dari Ibu Yulia Romadiastri, M. Sc
selaku Ketua Jurusan Matematika UIN Walisongo. Dalam sambutannya, Ibu yulia
Romadiastri M. Sc berharap adanya kolaborai sinergi antara prodi, jurusan dan
juga HMJ Matematika sehingga nanti bisa berjalan bersama, demi tercapainya kebaikan
kita bersama. Dilanjutkan dengan pembahasan satu demi satu program kerja per
departemen serta sesi tanya jawab. Pembahasan tentang program kerja lama maupun
program kerja baru, Kegiatan Raker ini juga dapat menambah keakraban di tiap
anggota dalam satu departemen, antar departemen, BPH dan juga dengan dosen
Matematika.
Dalam
pemaparan program kerja masing-masing departemen, terdapat banyak kritik maupun
saran yang diberikan oleh para dosen pembimbing. Tentunya hal tersebut membuat
program kerja yang diusung menjadi lebih baik serta memperbaiki hal-hal yang
kurang dalam program kerja pada HMJ Matematika periode sebelumnya mulai dari
kualitas program kerja dan kuantitas maupun kualitas pengurusnya. Kemudian
kegiatan ini diakhiri dengan pembacaan doa.
HMJ Matematika memiliki
fungsi sebagai wadah dalam mengembangkan potensi dan kualitas
mahasiswa Matematika agar mampu berfikir kreatif, inovatif, dan
profesional dengan semangat kekeluargaan. Oleh karena itu, kami berharap dengan
pergantian kepengurusan yang baru ini dapat lebih meningkatkan program
kerja tiap departemen dan dapat memajukan HMJ Matematika dalam bidang
akademik dan non-akademik. Semoga kepengurusan HMJ yang baru ini
bisa jauh lebih baik kinerjanya dari periode periode sebelumnya.


Komentar
Posting Komentar